Rab. Jan 7th, 2026
DEKAN FAKULTAS PERTANIAN
SAMBUTAN DEKAN

                                      ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُ

Selamat datang di halaman website resmi Fakultas Pertanian Universitas Dehasen Bengkulu (Faperta UNIVED). Sebagai Dekan Fakultas Pertanian, saya dengan bangga menyambut Anda dalam perjalanan melalui keberagaman dan keunggulan dalam bidang pertanian. Faperta UNIVED merupakan pusat pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang memiliki dua program sarjana, yaitu Program Studi Agribisnis dan Program Studi Teknologi Hasil Pertanian. Faperta UNIVED berkomitmen untuk menghasilkan lulusan berkualitas dan unggul yang mampu memberikan kontribusi positif bagi kemajuan sektor pertanian dan berjiwa kewirausahaan. Sesuai visi dan misi serta tujuan Universitas Dehasen Bengkulu yang menuju universitas dengan keunggulan komparatif di bidang digital entrepreneurship, Faperta UNIVED mengusung agroentrepreneurship berbasis komoditi lokal yang berkelanjutan. Dengan fasilitas modern dan lingkungan belajar yang stimulatif, kami mendukung para mahasiswa untuk mengembangkan potensi mereka secara maksimal. Kami mengundang Anda untuk menjelajahi halaman website kami lebih lanjut, mengenal fakultas kami, program studi yang kami tawarkan serta berbagai kegiatan yang telah diselenggarakan. Bersama-sama, mari kita menjadikan Faperta UNIVED sebagai pusat keunggulan dalam ilmu pertanian. Terima kasih atas kunjungan Anda. Saya berharap Anda menemukan informasi yang bermanfaat dan menginspirasi di halaman website ini. Salam hormat, Dekan Fakultas Pertanian Universitas Dehasen Bengkulu Hesti Nur’aini, S.TP., MP

 

Dosen THP
1 Hesti Nur’aini, S.TP.,MP
2 Andwini Prasetya, S.TP.,M.Ling
3 Darius, S.TP.,MP
4 Lina Widawati, S.TP.,M.Si
5 Methatias Ayu M, M.Si
6 Hilda Meisya, SP.,M.Si
7 Diah Azhari, SP., M.Agr
Dosen Agribisnis
1 Herri Fariadi, SP.,M.Si
2 Yossie Yumiati, SP.,M.Si
3 Evi Andriani, SP.,M.Si
4 Rika Dwi Yulihartika, SP.,M.Sc
5 Ana Nurmalia, SP.,M.Si
6 Mujiono, S.Pd.,M.Si
7 Eko Sumartono, SP.,M.Sc
8 Ririn Afriani, S.P., M.MA
KALENDER
Januari 2026
S S R K J S M
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031